Windows Phone Milik Samsung Akan Dinamai 'Huron'?





Konsultan - Samsung selama ini memang dikenal dengan smartphone berbasis Android. Meskipun begitu, bukan tak mungkin Samsung juga akan membuka diri terhadap platform lainnya termasuk Windows Phone. Baru-baru ini sumber di Twitter@evleaks membocorkan bahwa Samsung akan merilis smartphone baru berbasis Windows Phone dengan nama "Huron". Tak hanya itu saja, smartphone ini juga akan menggandeng perusahaan operator terkenal asal Amerika Serikat, Verizon."Samsung SM W750V akan berbasis Windows Phone di Verizon," tulis akun @Evleaks. "Memiliki kode nama Huron dan penampilannya mirip dengan model Galaxy S." Kabar lain juga menyebutkan bahwa "Huron" ini akan menggunakan layar berukuran 4,3 inci dengan didukung konektivitas LTE. Sedangkan untuk harga, beberapa sumber berspekulasi bahwa smartphone ini akan ditujukan untuk kelas menengah ke bawah. Sebelumnya, Samsung telah merilis smartphone berbasis Windows Phone Ativ S I8750, Agustus 2012.(wk/er)

Berita Samsung terkait : * Samsung Sebar Undangan 'UNPACKED 5' untuk MWC 2014 * Kominfo Diduga Sedang Uji Samsung Galaxy S5 * Samsung Resmi Perkenalkan Galaxy Grand Neo * Samsung Galaxy S4 Ternyata Paling Boros Memori